Container Kebab, Porsi Raksasa Dijamin Bikin Puas!

Advertisement

Dalam satu pengalaman jalan-jalan beberapa waktu lalu, secara tak sengaja saya menemukan Container Kebab by Baba Rafi. Tempat makan ala street food ini langsung menarik perhatian dengan gerainya yang dihias warna kuning mencolok. Tak hanya suguhkan kebab nikmat, di sini Teman Traveler bisa menyantapnya dengan porsi raksasa! Yuk, simak ulasannya.

Sajian ala Turki

dsc04615_oPX.JPG
Kebab sapi (c) Natalia/Travelingyuk

Dalam Bahasa Arab, istilah kebab berarti daging yang digoreng. Sementara kuliner kebab sendiri biasanya identik dengan bahan utama daging domba atau sapi. Setelah digoreng, daging lantas dibungkus dengan roti mirip tortilla. Sajian ini banyak ditemukan di kawasan Timur Tengah, Asia Selatan, Asia Tenggara, dan beberapa negara Afrika. Namun tak sedikit pula referensi yang menyebutkan bahwa kebab adalah burger ala Turki.

dsc04620_Ebl.JPG
Olahan khas Container Kebab (C) Natalia/Travelingyuk

Bagi saya pribadi, kebab adalah makanan alternatif kala bosan menyantap nasi, namun tetap ingin merasa kenyang. Roti pembungkusnya sudah lebih dari cukup untuk jadi asupan karbohidrat. Rasanya manis, berpadu pas dengan gurihnya daging dan segarnya sayuran. Tambahan mayones dan saus sambal jadi pelengkap mantap. Enak deh, cocok disantap saat sore maupun malam hari. 

Kontainer Kuning yang Menarik

dsc04594_Xzf.JPG
Container Kebab by Baba Rafi (C) Natalia/Travelingyuk

Jika umumnya Kebab Baba Rafi menempati sebuah gerai mungil bercorak dominan merah, maka kali ini berbeda. Sesuai namanya, Container Kebab memanfaatkan sebuah kontainer untuk dijadikan toko sekaligus etalase. Ukurannya cukup besar, dengan warna kuning mencolok. Tak butuh waktu lama bagi saya untuk langsung mengarahkan pandangan ke sini.

dsc04588_e7o.JPG
Menu yang ditawarkan (c) Natalia/Travelingyuk

Saya sendiri sempat penasaran, apa yang membuatnya berbeda dari Kebab Baba Rafi biasa. Setelah ditelisik, ternyata menu dan harganya memang sedikit berbeda. Di sini Teman Traveler akan menemukan sederet suguhan anyar yang mengikuti zaman alias kekinian. Sebut saja kebab gandum, kebab rendang, hingga kebab sambal matah. Jadi semakin penasaran kan?

Gunakan Bahan Pilihan

dsc04590_CEE.JPG
Daging sapi dicacah (c) Natalia/Travelingyuk

Sebelumnya saya sudah beberapa kali menyantap kebab ala Baba Rafi dan rasanya memang nikmat. Daging dan racikannya terasa pas di lidah. Tak ayal ketika melihat ada Container Kebab yang lahir dari brand sama, saya sama sekali tak khawatir soal rasa. Benar saja, setelah dicoba ternyata benar-benar enak Teman Traveler.

dsc04593_MGu.JPG
Menggunakan bahan pilihan (c) Natalia/Travelingyuk

Dari proses pembuatannya, saya berani bertaruh bahwa Container Kebab menggunakan bahan-bahan pilihan. Aroma khas kebab sudah bisa tercium dari kejauhan, makin bikin lapar. Sayuran yang digunakan terlihat segar. Roti tortilanya nampak lebih besar dari biasanya. Wah, puas banget deh bersantap di sini. 

Porsi Raksasa

dsc04599_RUe.JPG
Ukuran kebab raksasa (C) Natalia/Travelingyuk

Jika mampir ke gerai Baba Rafi, saya biasa memesan kebab jumbo. Tak rela rasanya menyantap jajanan ini dengan porsi mini. Nah, Container Kebab tidak menyediakan pilihan porsi untuk masing-masing menu. Namun setelah pesanan saya datang, ternyata ukurannya sudah raksasa. Harganya pun relatif terjangkau, hanya Rp22.000. Puas dan bikin hati bahagia setelah menyantapnya.

dsc04612_E5W.JPG
Kebab sudah matang (c) Natalia/Travelingyuk

Container Kebab sudah membuka beberapa cabang di seluruh Indonesia. Saya sendiri berkesempatan mampir ke gerai mereka di Surabaya. Teman Traveler bisa menemukannya di parkiran Cafe CakCuk, tepatnya di Jalan Ahmad Yani no. 263. Kalian bisa minta kebab dibungkus kertas seperti biasa atau disajikan di atas piring.

Itulah sedikit ulasan mengenai nikmatnya Container Kebab. Jika Teman Traveler sedang bosan makan nasi dan tengah jalan-jalan menjelajah wisata Surabaya, tak ada salahnya mencoba jajanan satu ini. Dijamin bakal puas deh!

Advertisement
Tags
kontributor kuliner surabaya Surabaya Travelingyuk
Share