Moja Museum di Jakarta, Destinasi Wisata Baru Tawarkan Banyak Spot Foto Cinema Art

Advertisement

Jakarta terus menambah destinasi baru yang menarik dikunjungi untuk berakhir pekan. Turut mengimbangi trend yang sedang berkembang, Jakarta menghadirkan destinasi wisata spot selfie dengan tema yang cukup unik dan berbeda dari sebelum-sebelumnya. Namanya adalah Moja Museum yang menawarkan belasan spot foto cinema art. Cocok buat kamu pemburu selfie yang sekaligus pecinta film. Yuk, lihat lebih dekat.

Museum Bertema Cinema Art yang Baru Dibuka

Moja Museum di Jakarta, Via Instagram/pickthatcandy
Moja Museum di Jakarta, Via Instagram/pickthatcandy

Museum Moja ini baru dibuka pada pada 20 Oktober 2018. Ini adalah destinasi wisata di Jakarta yang baru dan menyuguhkan banyak spot foto dengan tema cinema art atau perpaduan antara seni dan movie. Karena temanya yang universal, wisata bisa dinikmati oleh semua peungunjung dari berbagai kalangan. Baik itu generasi milenial, orang tua dan juga anak-anak sekalipun.

Sayang untuk dilewatkan, Via Instagram/valtifanka
Sayang untuk dilewatkan, Via Instagram/valtifanka

Spot-spot foto di dalamnya banyak, setidaknya ada 14 ruang foto cinematik. Beberapa ruangannya dihiasi dengan beberapa camilan khas yang biasanya ada di bioskop. Misalnya saja ada popcorn, jellybean, dan biskuit. Ada pula ruangan yang berhubungan dengan film. Seperti kursi-kursi, dan lain-lain.

Alamat dan Akses Menuju ke Moja Museum

Wisata baru di Ibu Kota, Via Instagram/devinaputrii
Wisata baru di Ibu Kota, Via Instagram/devinaputrii

Moja Museum ini berada di Jl. Metro Pondok Indah Blok Tb No. 27, RT.9/RW.16, Pondon Pinang, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Buat Teman Traveler yang ingin menuju ke Museum Moja, bisa naik kendaraan umum seperti halnya Bus Trans Jakarta ataupun Busway. Pilihan jalanannya dalah jurusan Harmoni – Lebak Bulus dan turun di Halte Pondok Indah Mall. Setelah sampai dari halte Pondok Indah, kamu bisa berjalan kaki sekitar 500 meter ke arah museum.

Harga Tiket Masuk ke Moja Museum

Alternatif wisata di Jakarta, Via Instagram/nataliaanita
Alternatif wisata di Jakarta, Via Instagram/nataliaanita

Museum keren ini bisa menjadi salah satu alternatif wisata saat jalan-jalan di Jakarta. Bukanya setiap hari dari Senin sampai Minggu, mulai pukul 11:00 siang sampai dengan 19:00 malam. Harga tiketnya, akan dikenakan biaya sebesar Rp100.000 saat weekdays.

Bertabur spot Instagenic, Via Instagram/shannondorothea)
Bertabur spot Instagenic, Via Instagram/shannondorothea

Sementara untuk hari libur dikenakan biayat Rp125.000/ pengunjung, harga tersebut untuk orang dewasa. Beda lagi dengan anak-anak (di bawah 6 tahun) dan orang tua (di atas 65 tahun), akan dikenakan biaya Rp90.000 weekday dan Rp115.000 weekend.

Tema-tema unik, Via Instagram/daracaryn
Tema-tema unik, Via Instagram/daracaryn

Hadirnya Moja Museum di Jakarta ini menambah satu lagi destinasi yang bisa dikunjungi saat jalan-jalan ke Ibu kota. Terutama buat kamu yang selama ini gemar dengan berbagai destinasi wisata foto. Bagaimana, siap berburu foto keren di wisata baru ini?

Advertisement
Tags
desa wisata di indonesia Jakarta moja museum moja museum di jakarta
Share