Serunya Jelajah Pecinan Glodok, Pas Temani Libur Imlekmu

Advertisement

Imlek sudah tiba nih, Teman Traveler. Apa kalian sudah merencanakan ke mana saat libur Imlek? Kalau belum, coba mampirlah ke Pecinan Glodok yang ada di Jakarta. Di sana, kalian bisa melakukan banyak hal. Seperti berbelanja, melihat-lihat pasar dan bahkan kulineran. Nah, untuk lebih jelasnya, bisa simak ulasan di bawah ini.

1. Pantjoran Tea House

pecinan glodok
Pantjoran Tea House (c) Sheila Kusuma/Travelingyuk

Pertama, ada Pantjoran Tea House yang letaknya di pertigaan jalan Pancoran dekat dengan Glodok Chinatown Market. Restoran ini memiliki gaya unik dan khas nuansa Tionghoa. Di depan restoran ini, menyajikan 8 teko teh secara gratis setiap harinya.

Penyajian 8 teko teh ini dulunya diawali oleh kapitan China bernama Gan Djie. Beliau membagikan teh kepada para buruh dan orang-orang sekitar untuk pelepas dahaga. Sampai sekarang, 8 teko teh ini selalu dilirik oleh para wisatawan untuk dicicipi.

2. Pasar Glodok

pecinan glodok
Chinatown Market Glodok (c) Sheila Kusuma/Travelingyuk

Selanjutnya, kalian bisa mengunjungi Pasar Glodok yang berada di Jalan Pancoran. Pasar ini menyajikan berbagai macam pernak-pernik perayaan Imlek dan bahan baku makanan sehari-hari. Di pasar ini juga, kalian akan mulai menemukan berbagai kuliner yang khas dari Pecinan Glodok.

3. Vihara Dharma Bakti

vihara_dharma_bakti_U89.jpeg
Vihara Dharma Bakti (c) Sheila Kusuma/TravelingYuk

Bagi yang ingin melihat tempat ibadah, ada Vihara Dharma Bakti. Berada di Jalan Kemenangan III, Vihara ini sudah  memiliki umur sekitar 3 abad lebih. Vihara Dharma Bakti inilah yang menjadi saksi bisu pembantaian oleh tentara Kolonial VOC kepada orang Tionghoa.

Apabila Teman Traveler berkunjung ke Vihara Dharma Bakti saat menjelang Imlek, kalian bisa menyaksikan tradisi pelepasan burung di sini. Biasanya jumlah burung yang dilepaskan sesuai dengan umur orang tersebut. Burung dipilih untuk dilepaskan karena memiliki arti kebebasan. Sehingga, memiliki simbol kebebasan di tahun baru Imlek.

4. Gang Kalimati

cempedak_goreng_OUH.jpeg
Cempedak Goreng Cik Lina (c) Sheila Kusuma/Travelingyuk

Terakhir, ada Gang Kalimati Glodok yang memiliki berbagai macam kuliner seru. Mulai dari cempedak goreng Cik Lina, Laksa Lao Hoe, pia durian, roti serikaya dan makanan vegetarian. Harga yang ditawarkan untuk mencicipi kuliner di Gang Kalimati sangat beragam, mulai dari Rp3.000 hingga Rp50.000.

laksa_KDw.jpeg
Laksa Lao Hoe (c) Sheila Kusuma/Travelingyuk

Itulah beberapa tempat yang bisa dijelajahi saat berada di Pecinan Glodok. Semuanya menarik dan bisa kalian pilih sesuai selera. Bagaimana, apakah Teman Traveler berniat untuk mengunjungi salah satunya?

Advertisement
Tags
Indonesia Jakarta Pusat kontributor pecinan glodok Wisata
Share