Tradisi Cupu Panjala di Gunungkidul, Perkiraan Kejadian Pada Tahun Depan

Advertisement

Indonesia memiliki ragam tradisi kebudayaan masih dilakukan oleh sebagian masyarakatnya, turun temurun diwariskan oleh nenek moyang yang patut dilestarikan. Seperti tradisi Cupu Panjala di Gunungkidul Jogja, sebuah tradisi mengetahui perkiraan kejadian pada tahun depan. Yuk simak ulasan di bawah ini.

Cupu Panjala 2021

Tradisi Cupu Panjala 2021 tahun ini telah dilaksanakan pada Senin 25 Oktober 2021 sampai Selasa 26 Oktober 2021 dini hari di kediaman Dwidjo Sumarto, pewaris dari Cupu Panjala generasi keenam Kyai Panjolo. Merupakan tradisi turun temurun dari Pedukuhan Mendak, Kalurahan Girisekar, Kapanewon Panggang, Kabupaten Gunungkidul, Jogja.

Dengan membuka Cupu Panjala yang diyakini masyarakat sekitar sebagai perkiraan kejadian di satu tahun ke depan. Sebelum pembukaan upacara terdapat ritual yang harus dilakukan seperti tradisi kenduri serta makan bersama.

Prosesi Tradisi

cupu panjala 2021
Ilustrasi via instagram jalurahman

Kemudian dikutip dari Detik.com, setelah rangkaian pembukaan awal, dimulailah pembukaan kain mori (kafan) pembungkus 3 cupu yang masing-masing bernama Cupu Semar Tinandu simbol keadaan penguasa dan pejabat tinggi, Cupu Palang Kinantang sebagai simbol masyarakat menengah ke bawah serta Cupu Kenthiwiri untuk simbol menggambarkan raktyat kecil.

Muncul 33 Gambar

muncul 33 gambar
Ilustrasi via instagram kabar_handayani

Tradisi tersebut memunculkan 33 gambar pada kain mori yang dibacakan oleh Dwijo Sumarto, lalu Dwija menegaskan bahwa penafsiran ini kembali pada masing-masing sebab simbol pada kain mori hanya sebagai pengingat dalam menjalani kehidupan. Sebelumnya tanda-tanda pada Cupu Panjala dipakai untuk kepentingan pertanian setelah itu berubah ke banyak hal seperti politik, kehidupan dan lainnya.

Dilaksanakan Saat Pandemi

dilaksanakan saat pandemi
Ilustrasi via instagram pidjar.ig

Selanjutnya tradisi turun temurun ini sudah dilaksanakan selama dua tahun saat pandemi covid-19, para pengunjung yang ingin melihat prosesi pembukaan Cupu Panjala juga dibatasi. Selain itu para peserta ritual sudah mematuhi protokol kesehatan dengan tertib.

Demikian ulasan Tradisi Cupu Panjala di Gunungkidul Jogja yang dilaksanakan untuk mengetahui prediksi kejadian tahun depan, sudah pernah melihatnya Teman Traveler?

Advertisement
Tags
Jogja Kebudayaan Tradisi Cupu Panjala Tradisi Indonesia
Share